TUGAS MANAJEMEN KEUANGAN (BAB 1. OVERVIEW MANAJEMEN KEUANGAN)
Sumber : pixabay.com |
PERTANYAAN REVIEW
1. Jelaskan pengertian manajemen keuangan!
Jawab :
manajemen keuangan dapat diartikan sebagai kegiatan perencanaan, pengorganisasian, staffing, pelaksanaan, dan pengendalian fungsi-fungsi keuangan
Jawab :
manajemen keuangan dapat diartikan sebagai kegiatan perencanaan, pengorganisasian, staffing, pelaksanaan, dan pengendalian fungsi-fungsi keuangan
2. Jelaskan tugas manajemen keuangan!
Jawab :
Tugas manajemen keuangan adalah mengambil keputusan investasi, pendanaan, dan likuiditas dengan tujuan memaksimumkan kemakmuran pemegang saham( nilai saham )
3. Apa yang di maksud dengan keputusan investasi, keputusan pendanaan, keputusan modal kerja?
Jawab :
- keputusan investasi.
- keputusan pendanaan
- Keputusan modal kerja
keputusan investasi adalah kebijakan manajemen dalam menggunakan dana perusahaan yang ada pada sebuah aset yang diharapkan akan memberikan keuntungan dimasa yang akan datang. Tujuan adalah memperoleh tingkat keuntungan yang tinggi, dengan tingkat resiko tertentu.
Keputusan pendanaan adalah keputusan yang berhubungan dengan penentuan sumber dana yang akan digunakan, penentuan perimbangan pendanaan yang optimal, dan perusahaan menggunakan sumber dana dari dalam perusahaan atau akan mengambil dari luar perusahaan. Tujuan keputusan pendanaan adalah memperoleh dana dengan biaya yg paling murah
Manajemen Modal Kerja adalah keputusan modal kerja berdampak langsung terhadap tingkat risiko, laba dan harga saham perusahaan. Adanya hubungan langsung antara pertumbuhan penjualan dengan kebutuhan dana untuk membelanjai aktiva lancar. Tujuan adalah merupakan hasil dari keputusan operasional
4. Jelaskan peranan manejer keuangan sebagai jembatan antara pasar keuangan dengan perusahaan!
Jawab :
Mananajer keuangan mencari dana dari pasar keuangan dengan jalan menerbitkan sekuritas atau memperoleh pinjaman dari lembaga keuangan.
Dana tersebut kemudian diinvestasikan oleh manajer keuangan, membeli aset yang bisa menghasilkan kembalian.
Jika aset tersebut telah menghasilkan kembalian, maka sebagian dana tersebut dikembalikan ke pasar keuangan melalui medium yang berbeda-beda dan sebagian yang lainnya ditanamkan kembali ke manajer keuangan ke dalam perusahaan.
5.Jelaskan perbedaan antara aliran kas dengan keuntungan akuntansi!
Jawab :
Perbedaan aliran kas dan keuntungan akuntansi, yaitu : aliran kas adalah pendapatan setelah pajak (earning after tax/EAT) ditambah dengan penyusutan atau depresiasi aktiva tetap . Sedangkan keuntungan akuntansi adalah adalah laporan bukuan laba bersih dari hasil operasi/non operasi setelah dikurangi pengeluaran pajak. Keuntungan akuntansi dihasilkan dengan mempertemukan antara pendapatan dengan biaya yang dikeluarkan untuk memperoleh pendapatn tersebut.
6. Jelaskan dimensi-dimensi aliran kas!
Jawab :
besarnya jumlah aliran kas ( magnitude )
Perusahaan meningkatkan nilai dengan menciptakan aliran kas yang positif. Sebagai contoh, perusahaan bisa menjalankan investasi yang menguntungkan, yaitu yang memberikan aliran kas masuk yang positif. Perusahaan bisa menerbitkan surat berharga dengan biaya yang sedikit dan mendatangkan aliran kas masuk yang positif.
waktu aliran kas ( timing )
Dimensi timing menunjukkan bahwa aliran kas yang diterima saat ini mempunyai nilai yang lebih tinggi dibandingkan dengan aliran kas yang akan diterima pada periode mendatang.
risiko Aliran kas yg besar, diterima lebih awal, dan mempunyai resiko yang randah, mempuyai nilai yg lebih ringgi
7. Jelaskan konflik keagenan!
Jawab :
Teori keagenan pada dasarnya mengatur hubungan antara satu kelompok pemberi kerja(principal) dengan perima tugas (agen) untuk melaksaan pekerjaan. Dalam hal ini yang dimaksud dengan pemberi kerja (principal) adalah pemegang saham, sedangkan penerima tugas (agen) adalah manajemen. Kontrak antara maajer dengan pemegang saham, Kontrak antara pemegang saham dengan pemegang hutang dan kontrak antara pemegang saham mayoritas dengan pemegang saham minoritas. Pihak pihak tersebut mempunyai potensi konflik satu sama lain, karena masing masing mempunyai tujuan yang berbeda, yang bias tidak konsisten satu sama lain.
8. Jelaskan potensi konflik antara pemegang saham dan manejer!
Jawab :
Konflik antara pemegang saham dengan manajer diperparah pada beberapa situasi seperti kepemilikan saham yang tersebar. Jika perusahaan go-public (menjual sahamnya ke publik), maka ada kemungkinan banyak orang yang akan memiliki saham perusahaan tersebut.
Manajer bisa mempunyai agenda sendiri yang tidak selalu konsisten dengan tujuan yang dibebankan oleh pemegang saham.
9. jelaskan potensi konflik antara pemegang utang dengan pemegang saham!
Jawab :
Potensi konflik mungkin dikarenakan pemegang saham dengan pemegang hutang mempunyai struktur ( pay off ). Pemegang utang memperoleh pendapatan yang tetap (yaitu bunga) dan kembalian pinjamannya., sedangkan pemegang saham memperoleh pendapatan di atas kelebihan atas kewajiban yang perlu dibayarkan ke pemegang utang. Jika nilai perusahaan berada dibawah nilai kewajiban utang, pemegang utang berhak atas semua nilai perusahaan. Jika nilai perusahaan naik diatas nilai utang, pemegang saham berhak atas kelebihan tersebut. Semakin tinggi kelebihan tersebut, semakin tinggi nilai yang dimiliki pemegang saham, sementara kekayaan pemegang utang tetap, tidak berubah.
10. Jelaskan potensi konflik antara pemegang saham mayoritas dengan minoritas!
Jawab :
Pemegang saham tidak bersifat homogen. Karena pemegang saham tersebut berlainan, maka akan ada potensi konflik antarpemegang saham. Sebagai contoh, perusahaan yang sebelumnya dikendalikan oleh pendiri, kemudian menjual sebagian kecil saham ke publik. Dalam sitasi tersebut ada dua jenis pemegang saham : mayoritas (pendiri) dan minoritas (publik). Publik dikatakan minoritas karena, meskipun jumlah mereka barangkali banyak, jumlah suara atau saham mereka lebih kecil dibandingkan dengan jumlah saham sendiri. Potensi konflik bisa terjadi ketika pemegang saham mayoritas mengambil manfaat (merugikan) atas pemegang saham minoritas.
PROBLEM
1.
Langkah langkah
yang dilakukan oleh manajer EG Corp, yaitu :
·
Memfokuskan review
perencanaan dan prestasi berdasarkan penciptaan nilai,
·
Mengembangkan
pengukuran prestasi dan target yang berorientasi pada penciptaan niali,
·
Merestrukturi
system kompensasi yang berorientasi pada penciptaan nilai saham,
·
Mengevaluasi
keputusan investasi strategis berdasarkan pada pengaruhnya terhadap nilai secara
eksplisit,
·
Memulai komunikasi
dengan investor dan analis mengenai rencana EG Corp
·
Merumuskan kembali
peran dari manajer keuangan EG Corp.
2. Setuju. Manajer
keuangan dikatakan berhasil jika bias memaksimumkan harga saham. Nilai
perusahaan terdiri dari nilai utang dan nilai saham. Dengan memaksimumkan
kemakmuran pemegang saham, nilai utang konstan, maka nilai perusahaan akan
maksimum. Tujuan manajemen keuangan diperlukan karena prestasi manajer keuangan
perlu dievaluasi berdasarkan standar tertentu. Tujuan dalam hal ini bias
dipakai sebagai standar pembanding prestasi manajer keuangan.
3. Mendapatkan
pendanaan dengan memilih sumber permodalan yang tepat dapat dilakukan dengan
hutang dan ekuiti alias penyertaan modal. Untuk memilih antara ekuiti dan
hutang adalah dengan memperoleh sumber dana yang tepat, misalnya dengan memilih
sebuag bank yang term of creditr nya mudah.penunjang keberhasilan manajemen
keuangan dengan cara ini adalaha persiapan yang matang. Proposal bisnis dan
studi kelayakan harus di persiapkan dengan prima. Sehingga inverstor maupun
kreditor tertarik menyalurkan uangnya, dan manajer yakin akan prospek
bisnisnya. Bila memilih sumber dana berupa hutang berarti sanaggup menanggung
resiko. Namun ekuitas pun memiliki kekurangan yaitu perusahaan harus siaap
berbagi baik hasil maupun operasional. Secara prinsip antara hutang dan ekuiti
sama, yaitu manajer harus mampu mengelola dan memanajemen keuangan yang
didapatkan.
Sumber : Hanafi Mamduh M., Manajemen
Keuangan Edisi 2, BPFE, Yogyakarta, 2016
No comments:
Post a Comment
"Jadilah orang yang pertama kali berkomentar, kami siap mengapresiasi dan menerima masukan dari saudara. Terima Kasih"
Silahkan berkomentar secara bijak dan sopan dengan tidak saling menyudutkan / menyinggung pihak lain, menggunakan kata kasar maupun kotor, saling spam dan mengandung unsur SARA.
Anda juga dapat mengirim pesan melalui via Whatsapp dengan cara mengklik ikon Whatsapp yang telah tertera diatas jika ada sesuatu yang ingin ditanyakan.. 🤗