Nah, berbicara kembali tentang Hari Raya Idul Fitri atau Hari Lebaran bagi seluruh Umat Islam. Kali ini
Seputar Islami, akan berbagi sedikit informasi mengenai "
10 Sunnah Rasulullah SAW yang Perlu Kita Amalkan Saat Idul Fitri". Apa sajakah 10 Sunnah Rasulullah SAW yang perlu diamalkan tersebut. Berikut seputarannya.
1. Melantunkan Takbiran.
|
Sumber gambar : bincangsyariah.com |
Takbiran merupakan salah satu sunnah yang dapat dilaksanakan oleh Seluruh Umat Islam. Takbiran disunnahkan saat Idul Fitri sejak setelah Maghrib pada 1 Syawal hingga sholat Id. Siapapun dapat melantunkan takbiran baik itu laki-laki, perempuan, remaja atau bahkan anak-anak. Adapun takbiran sendiri dapat diperdengarkan di rumah-rumah maupun di masjid-masjid. Allah SWT berfirman :
"
Dan hendaklah kamu sempurnakan bilangan serta bertakbir (membesarkan) nama Allah atas petunjuk yang telah diberikan-Nya kepadamu, semoga dengan demikian kamu menjadi umat yang bersyukur". (QS. Al-Baqarah: 185)
2. Disunnahkan mandi sebelum berangkat Sholat Id.
|
Sumber gambar : www.google.com |
Sebelum berangkat melaksanakan Sholat Idul Fitri, Umat muslim dianjurkan untuk mandi terlebih dahulu. Mandi yang dimaksud juga telah disunnahkan oleh Rasulullah SAW kepada setiap Umat muslim terutama sebelum menunaikan ibadah Sholat Id.
Dari 'Ali bin Abi Thalib, "
Seseorang pernah bertanya pada 'Ali radiyallahu 'anhu mengenai mandi. 'Ali menjawab, "Mandilah setiap hari jika kamu mau."
Orang tadi berkata, "
Bukan. Maksudku, manakah mandi yang dianjurkan?" 'Ali menjawab, "Mandi pada hari Jum'at, hari 'Arofah, hari Idul Adha dan Idul Fithri." (HR. Al Baihaqi 3/278. Syaikh Al AlBani mengatakan bahwa sanad hadits ini shahih. Lihat Al Irwa' 1/177).
3. Mengenakan pakaian yang terbaik.
|
Sumber gambar : pixabay.com |
Dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri, Umat muslim dianjurkan agar mengenakan pakaian terbaik yang ia miliki. Tentunya, pakaian tersebut akan digunakan untuk melaksanakan Sholat Idul Fitri. Oleh karenanya, Mayoritas Umat muslim akan selalu terlihat rapi dengan mengenakan pakaian yang baru, bagus dan bersih khususnya setahun sekali dalam menyambut Hari Lebaran.
Ali bin Abi Thalib radhiyallahu 'anhu berkata: "
Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam memerintahkan kami untuk memakai pakaian terbaik yang kami miliki pada dua hari raya" (HR. Hakim)
4. Memakai minyak wangi.
|
Sumber gambar : pixabay.com
Selain mengenakan pakaian yang terbaik untuk keperluan Sholat Id, Umat muslim juga disunnahkan kembali dalam memakai minyak wangi yang khususnya digunakan untuk menghadiri Sholat Idul Fitri. Sebagaimana lanjutan hadits sebelumnya
"Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam memerintahkan kami untuk memakai pakaian terbaik yang kami miliki pada dua hari raya dan memakai minyak wangi" (HR. Hakim)
5. Makan / sarapan terlebih dahulu sebelum berangkat Sholat Idul Fitri.
Sumber gambar : pixabay.com
Sebelum keluar rumah untuk berangkat melaksanakan sholat Idul Fitri, Umat muslim disunnahkan pula agar mereka sarapan terlebih dahulu. Sarapan pada pagi hari sewaktu Idul Fitri juga menjadi tanda bahwa Umat muslim tidak lagi berpuasa atau sebagaimana artinya telah dilarang kembali untuk berpuasa pada hari itu.
Dari Anas bin Malik radhiyallahu 'anhu, ia berkata, " Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam tidaklah keluar pada hari Idul Fithri (ke tempat shalat, pen.) Sampai beliau makan beberapa kurma terlebih dahulu. Beliau memakannya dengan jumlah yang ganjil." (HR. Bukhari, no.953)
Jika tidak menemukan buah kurma, makanan halal lainnya juga diperbolehkan dimakan pada hari itu.
6. Disunnahkan berangkat Sholat Idul Fitri seawal mungkin.
Sumber gambar : www.google.com
|
Umat Islam disunnahkan untuk berangkat Sholat Idul Fitri seawal mungkin pada pagi harinya. Yakni usai Sholat Subuh ataupun beberapa waktu setelah itu.
7. Disunnahkan melewati jalan yang berbeda ketika berangkat dan pulang Sholat Id.
|
Sumber : pixabay.com |
Salah satu kebiasaan unik yang dilakukan oleh Rasulullah SAW sewaktu beliau berangkat dan pulang dari Sholat Id ialah memilih arah jalan yang berbeda. Oleh karenanya, kita selaku Umat beliau juga dianjurkan untuk mengamalkan sunnah tersebut. yakni, mengambil arah jalan yang berbeda saat akan berangkat atau pulang dari menghadiri Sholat Id di Hari Raya Idul Fitri.
"Nabi Shalallahu 'alaihi wa sallam ketika shalat 'id, beliau lewat jalan yang berbeda ketika berangkat dan pulang." (HR. Al Bukhari)
8. Berjalan kaki menuju lokasi atau tempat Sholat Idul Fitri.
|
Sumber gambar : pixabay.com
|
Kebiasaan lain dari Rasulullah SAW saat menuju tempat Sholat Idul Fitri ialah melalui jalan kaki. Bila memungkinkan, Umat muslim juga disunnahkan agar berjalan kaki menuju tempat Sholat Id.
"
Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam biasa berangkat shalat 'id dengan berjalan kaki, begitu pula ketika pulang dengan berjalan kaki." (HR. Ibnu Majah)
9. Melaksanakan Sholat Idul Fitri di lapangan.
|
Sumber gambar : www.almunawwar.net
|
Diketahui pula bahwa Rasulullah SAW selalu mengerjakan Sholat id di tanah lapang (lapangan). Oleh karenanya, Umat beliau juga disunnahkan untuk mengerjakan Sholat Id di lapangan terbuka sebagaimana mengikuti kebiasaan dari Baginda Rasulullah SAW selama hidupnya.
Namun demikian, Apabila terdapat situasi, cuaca atau kondisi tertentu yang kurang mendukung, maka mengerjakan Sholat Id di masjid juga lebih utama. Sebagaimana yang dinyatakan oleh Imam Syafi'i :
"
Jika masjid di suatu daerah luas (cukup menampung jamaah) maka sholatlah di masjid dan tidak perlu keluar.... karena shalat di masjid lebih utama."
Sehingga, sejauhmana yang lebih utama untuk sholat Id, apakah di lapangan terbuka ataupun di masjid. Hal ini dapat dilihat kembali dari segi kondisi atau kemampuan tempat tersebut dalam menampung jumlah jamaah / kapasitas penduduk di daerah itu sendiri.
10. Mengucapkan Selamat Idul Fitri
|
Sumber gambar : m.tribunnews.com |
Al-Hafidz Ibnu Hajar mengatakan, "Dari Zubair bin Nufair; beliau mengatakan, 'Dahulu, apabila para sahabat Nabi
Shallallahu 'alaihi wa sallam saling bertemu pada hari raya, mereka saling mengucapkan, 'Taqabbalallahu minna wa minkum."" (Sanadnya
hasan; Fathul Bari, 2:446)
Berhubung kita semua telah menyambut Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1440 H / 2019 M. Saya selaku Admin blog ingin mengucapkan,
"🙏 Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1440 H / 2019 M, mohon maaf atas segala kekurangan, kekhilafan dan kesalahan yang disengaja maupun tidak disengaja kepada Saudara2 sekalian selama ini. Karena pada hakikatnya, Seorang insan tiada luput dari khilaf dan dosa. Minal 'aidin wal faizin, Taqabbalallahu minna wa minkum."
Promo www.Fanspoker.com :
ReplyDelete- Bonus Freechips 5.000 - 10.000 setiap hari (1 hari dibagikan 1 kali) hanya dengan minimal deposit 50.000 dan minimal deposit 100.000 ke atas
- Bonus Cashback 0.5% Setiap Senin
- Bonus Referal 20% Seumur Hidup
|| WA : +855964283802 || LINE : +855964283802 ||